Fans Inter Sulawesi Selatan Bentuk South Celebes Interisti

TERASKATA.com, WAJO – Fans klub Inter Milan di Sulawesi Selatan membentuk komunitas baru yang terpisah dari Inter Club Indonesia (ICI), offisial fans klub berjuluk Nerazzurri itu. Komintas yang dideklarasikan pada Minggu (27/9/2020) lalu diberi nama South Celebes Interisti (CSI).

Deklarasi ini digelar di Sengkang, Kabupaten Wajo. Perwakilan interisti dari berbagai daerah, seperti Makassar, Parepare, Palopo, Sinjai, Bulukumba dan lainnya berkumpul untuk mendeklarasikan komunitas ini.

Ketua Interisti Makassar, Muhammad Umar ‘Uje’ mengatakan SCI ini terbentuk sebagai wadah silaturahmi para pecinta Inter di Sulsel.


Deklarasi South Celebes Interisti di Sengkang, Kab Wajo, Minggu (27/9/2020).

Sebagian dari mereka yang tergabung dalam SCI adalah bekas anggota ICI. Namun banyak dari mereka sudah menyatakan keluar dari ICI dan membentu komunitas di daerah masing-masing. Seperti Interisti Makassar.

“Beberapa daerah sebelumnya sudah persiapan gabung ICI, seperti Wajo. Ada juga Interisti Palopo yang baru terbentuk dan memang belum ada hubungan sama sekali dengan ICI. Intinya, SCI ini berdiri sendiri tujuannya murni sebagai wadah silaturhami sesama Interisti di Sulsel,” jelas Uje kepada Teraskata.com.

Berbeda dengan fans klub pada umumnya, lanjut Uje, SCI ini tidak memiliki kepengurusan. Namun anggotanya semua Interisti di Sulsel.

“Harus saya akui memang SCI ini bukan fans klub resmi yang tercatat di Inter Milan, Tapi kalau masalah kebersamaan, teman-teman di sini lebih dari sebuah keluarga,” tuturnya.

Deklarasi South Celebes Interisti di Sengkang, Kab Wajo, Minggu (27/9/2020).

Lebih jauh dijelaskan Uje bahwa pembentukan SCI ini mengedepankan karakter leluhur Sulawesi Selatan, selalu bekerja sama, saling mengingatkan dan saling menghargai.

“Mudah-mudahan dengan terbentuknya South Celebes Interisti, teman-teman di setiap kabupaten tetap selalu berpedoman dengan slogan leluhur kita di Sulawesi Selatan yaitu Sipakatau, Sipakalebbi, Sipakainge dan Sipakatokkong
(Sifat yang tidak saling membeda-bedakan, saling menghargai, saling mengingatkan dan saling bekerja sama),” pungkasnya. (*)

Komentar