TERASKATA.com, Palopo – Dalam peningkatan kualitas pendidikan di masing-masing sekolah, SMPN 2 Palopo teken Memorandum of Understanding (MoU) dengan SMPN 6 Makassar.
Teken MoU ini sebagai bentuk kerja sama antara SMPN 2 Palopo dengan SMPN 6 Makassar sebagai salah satu sekolah terbaik di Indonesia Timur.
MoU ini diteken oleh masing-masing Kepala Sekolah di aula pertemuan SMPN 2 Palopo Jalan Simpurusiang Kelurahan Tomarundung Kecamatam Wara Barat, Kamis (07/01/21) pagi.
Dalam penandatangan MoU tersebut, ada beberapa poin yang dikerjasamakan SMPN 2 Palopo dengan SMPN 6 Makassar yakni pertukaran informasi tentang pengelolaan kurikulum dan penjaminan mutu sekolah.
Ada juga kerja sama dalam pertukaran guru dan siswa, pertukaran informasi dalam pelaksanaan TIK, pertukaran informasi pengelolaan manajemen sekolah, pertukaran media pembelajaran antar guru, pertukaran lingkungan dan kebudayaan, dan pertukaran produk dan keterampilan karya cipta siswa.
Dalam penyampaiannya, Kepala SMPN 2 Palopo, Suwarnita Sago Gani SE MM menyampaikan, rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada SMPN 6 Makassar yang telah menerima penawarannya terkait kerja sama peningkatan mutu pendidikan ini.
“Saya sangat bersyukur dan bangga, SMPN 6 Makassar bisa menerima kami untuk melakukan kerja sama ini, sementara SMPN 6 Makassar ini adalah kiblat dari SMP yang ada di Indonesia Timur,” sebut Suwarnita.
Lanjutnya menjelaskan, bentuk kerja sama ini khususnya pertukaran guru dan siswa akan dilaksanakan selama dua pekan dengan menggunakan sistem anak asuh bagi siswa dan tempat tinggal bersama bagi guru.
“Jadi, siswa ini ketika kami sudah kirim, akan diminta bagi siapa saja orang tua siswa SMPN 6 Makassar yang berkenan untuk menampung siswa kami, mengikuti proses pembelajaran di sekolah maupun di rumah dengan siswa yang ada di sana, jadi sistemnya anak asuh,” jelasnya kepada teraskata.com.
Ia pun menyampaikan, masing-masing guru dan siswa yang akan dikirim ke sana masing-masing berjumlah dua orang, begitu pun sebaliknya.
“Jadi kita kirim yang betul-betul mau belajar, bukan yang mau jalan-jalan,” tegas Suwarnita.
Sementara itu, Kepala SMPN 6 Makassar, Dr H Munir SAg MAg tak lupa memberikan apresiasi yang mendalam kepada SMPN 2 Palopo yang berkeinginan untuk melakukan kerja sama ini.
“Inilah sebenarnya yang kami inginkan, dengan adanya kerja sama seperti ini, kita bisa saling sharing dan bertukar pikiran, kami juga ikut bangga,” ungkapnya.
Hadir saat itu, Kepala Bidang SMP Dinas Pendidikan Palopo, Muh Amin SPd turut mengapresiasi langkah yang diambil SMPN 2 Palopo yang ingin melakukan pertukaran guru dan siswa dengan SMPN 6 Makassar.
“Kami dari Dinas Pendidikan tentu sangat apresiasi langkah-langkah sekolah yang mau meningkatkan kompetensi belajar guru dan siswa di sekolah untuk jauh lebih baik,” kata Amin.
Diketahui, SMPN 6 Makassar telah mengukir sejarah dengan meraih medali gold dan silver pada ajang roboting Internasional. Selain itu, lulusannya hampir keseluruhan masuk di SMA Favorit yang ada di Kota Makassar.(lia)
Komentar