Buka Final Futsal Kresna FC Vs Youngrior FC, FKJ : Pemuda Mutlak Didukung Berkompetisi Olahraga

TERASKATA.com, Palopo – Perhelatan partai final antara futsal Kresna FC Vs Youngrior FC dihadiri Farid Kasim Judas SH MH MSi di lapangan futsal Sinar Situju Jalan Pemuda Kelurahan Takkalala Kecamatan Wara Selatan Kota Palopo, Minggu (11/04/21) malam.

Pada kehadirannya tersebut, FKJ sapaannya, diizinkan untuk membuka partai final dua Club Futsal terbaik pada ajang Radeva Championship 1 yang digelar Radeva Production dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.

Dalam sambutannya, FKJ sangat mengapresiasi dan bangga melihat para pemuda sangat antusias dalam mengikuti kompetisi ini.

“Untuk itu, pemuda Kota Palopo mutlak dan wajib untuk didukung pada sebuah kompetisi seperti olahraga futsal ini, apalagi pemuda adalah energi Kota Palopo,” kata Mantan Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Palopo ini.

Ia pun menyebutkan, di dalam pertandingan ada sebuah kemenangan dan kekalahan, tapi bukan itu tujuannya.

“Tujuannya adalah untuk membangun wadah sportivitas, sebagai ajang silaturahmi, dan meningkatkan skill kemampuan kita agar bisa lebih berprestasi lagi, di samping itu, juga meningkatkan imunitas di tengah pandemi Covid-19 ini,” ujarnya.

Adapun Anjas Chambank selaku penyelenggara Radeva Championship ini berterima kasih kepada FKJ yang telah menyempatkan untuk hadir dan berharap agar pesepak bola yang ada di Kota Palopo untuk lebih diperhatikan lagi.

Ketua Panitia Radeva Championship, Anjas Chambank.

“Dengan melihat ekosistem dan antusias Pemuda di Kota Palopo ini, mereka sangat antusias dalam berolahraga, apalagi bulan Juli mendatang, mereka akan mewakili Kota Palopo pada ajang Praporprov di Sinjai,” ujarnya.

Setelah membawakan sambutan, FKJ menyaksikan sepanjang jalannya pertandingan didampingi Kepala Dinas Pendidikan Palopo, Syahruddin SPd MM hingga akhirnya menyerahkan piala Radeva Production kepada Youngrior FC yang menaklukkan Kresna FC dengan skor 3:1.(lia)

Komentar