Bagikan Paket Sedekah, ASN Setda Juga Ingatkan Warga Segera Vaksin

Teraskata.com, Luwu Timur – Para Aparatur Sipil Negara (ASN) Sekretariat Daerah Kabupaten Luwu Timur kembali menyalurkan 20 paket sedekah untuk warga kurang mampu. Distribusi paket sedekah itu sebagai bagian dari program jumat sedekah ASN Setda yang memang rutin dilaksanakan setiap pekannya.

Penyaluran 20 paket sedekah jumat ini menyasar warga Desa Lakawali Kecamatan Malili Dusun Susue Jaya dan Dusun Podomakmur, Jum’at (10/12/2021). Paket sedekah ini terdiri dari beras 10 kg, telur satu rak dan paket tas sembako yang berisi mie instan, susu, teh, gula, minyak, sarden dan bahan pangan lainnya.

Paket sedekah ini merupakan hasil donasi para ASN setiap pekannya ditambah paket sedekah dari Majelis Dzikir An Nafie dengan total donasi senilai Rp. 1.050.000. Distribusi paket sedekah langsung ke rumah penerima masing-masing warga.

Untuk pekan ke 17 ini, penyaluran sedekah jumat dipimpin Staf Ahli Pembangunan, AR. Salim, Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, dr. April, Staf Ahli Ekonomi dan Keuangan, Muharif, Plt. Kabag Kesra, Fauzi DP dan beberapa staf Sekretariat Daerah.

“Ini ada paket bantuan sedekah jumat ASN Setda. Sedekah ini bukan program Pemerintah tapi murni keikhlasan hati para ASN Setda untuk berbagi dengan warga yang membutuhkan,” kata AR Salim.

Selain memberikan bantuan paket sedekah, tim distribusi sedekah juga tetap mengajak warga untuk segera melakukan vaksinasi.

Sementara Salah seorang penerima sedekah, Sugiatman (57) mengaku sangat bersyukur menerima paket sedekah jumat ini. Sambil menggendong buah hatinya, ia mengatakan, selama dirinya tinggal di Dusun Susue Jaya ini, belum pernah sekalipun dia menerima bantuan. (kominfo)

Komentar