Satu Jembatan di Luwu Putus Setelah Diterjang Banjir

TERASKATA.COM, LUWU – Curah hujan yang terus terjadi mengakibatkan debit air meningkat di sejumlah anak sungai. Hal itu sendiri mengakibatkan satu jembatan yang digunakan warga sebagai akses jalan, putus.

Jembatan itu sendiri merupakan jembatan di Mataluntun, Dusun Kole, Desa Siteba, Kecamatan Walenrang Utara, Kabupaten Luwu. Jembatan itu putus sejak Minggu (12/12/2021) sore.

Akibatnya, akses jalan dari dan ke Desa Siteba, terhambat. Kendaraan baik roda dua maupun roda empat tak bisa melintas.

” Malam saya pulang dari kebun. Jembatan putus. Motor saya diangkat beramai-ramai oleh warga untuk kembali ke rumah,” kata Riswa Oteq, salah seorang warga.

Diketahui, bentangan jembatan sekitar 8 meter. Hanya pejalan kaki yang bisa melintas melewati sungai.

Pihak BPBD Kabupaten Luwu sendiri hingga saat ini belum mengetahui hal tersebut.

”Belum ada laporan ke BPBD. Laporan resminya sementara kami tunggu,” katanya kepada wartawan. (ams)

Komentar