TERASKATA.COM, LUWU TIMUR – Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kecamatan Towuti Masa Bakti 2022-2027 yang berlangsung di Gedung Bantea Desa Wawondula dihadiri Wakil Ketua DPRD Luwu Timur Usman Sadik.
Kegiatan tersebut berlangsung cukup meriah namun juga mematuhi protokol kesehatan Covid-19.
Pengukuhan ini bertemakan “Pemuda berintegritas tumbuh untuk mengayomi dan bersinergi.
Sebanyak 40 orang pengurus Karang Taruna Kecamatan Towuti dikukuhkan, ditandai dengan penyerahan bendera panji karang taruna oleh Camat Towuti Saenal kepada Ketua Karang Taruna Towuti M Efendi.
Selain itu juga dilakukan penandatanganan berita acara pengukuhan.
Ketua Terpilih Karang Taruna Kecamatan Towuti, M Efendi berjanji untuk amanah atas jabatan tersebut.
“Tentunya organisasi ini adalah rumah bagi pemuda-pemudi yang di dalamnya tempat untuk mengembangkan sumber daya manusia agar bermamfaat untuk masyarakat,” kata Efendi.
“Ke depan kita akan lakukan kegiatan-kegiatan positif dan tentunya berkalaborasi dengan pemerintah serta pihak PT Vale Indonesia tbk,” tutupnya.
Turut hadir di acara ini, Usman Sadik Wakil Ketua DPRD Luwu Timur, Herdinang Majelis Pertimbangan Karang Taruna Sulsel, Pengurus Karang Taruna Sulsel, Bakratang Ketua Karang Taruna Luwu Timur bersama pengurus.
Kemudian ada Arlan Ketua Demisioner Karang Taruna Towuti, perwakilan PT Vale ada Endra Kusuma Direktur External Relations dan Corporate Affairs, bersama Yusri dan Kamto.
Dalam sambutanya, Usman Sadik menyebut kehadiran kaarang taruna memiliki nilai positif untuk masyarakat.
“Pada prinsipnya pemerintah daerah bersama DPRD, akan senantiasa memberikan dukungan kepada seluruh kelompok atau lembaga organisasi yang ada di Kabupaten Luwu Timur termasuk karang taruna,” kata Usman.
Menurutnya, DPRD Luwu Timur akan mendukung karang taruna karena organisasi ini adalah wadah kepemudaan. Memiliki struktural yang jelas mulai dari tingkat pusat provinsi kabupaten sampai desa atau kelurahan.
“Kita bersyukur di Kecamatan Towuti ini merupakan wilaya pemberdayaan, tinggal bagaimana kita melihat potensi yang bisa dikelola dengan baik ke depan,” ujarnya.
Usman Sadik juga mendorong Karang Taruna Towuti terus bermitra dengan pemerintah dan perusahaan, dengan melakukan komunikasi dan kordinasi baik dengan pihak perusahaan dalam rangka mendukung program-programnya.
“Sehingga apa yang menjadi keperluan karang taruna, itu bisa terlaksana dengan baik. Saya kira Perusahaan PT Vale ini senantiasa membuka diri dan mau diajak berkomunikasi,” lanjutnya.
Usman juga memuji komposisi pengurus Karang Taruna Towuti yang memiliki perwakilan 18 desa yang ada di Kecamatan Towuti.
“Ada dari sebrang danau, dari Mahalona Raya, tiga desa dari Timampu Raya dan wilayah kota, Wawondula Raya.”
“Saya kira kepengurusan ini tidak boleh santai. Ayo buktikan bahwa adik-adik mampu membuat terobosan baru yang bermamfaat untuk masyarakat, karena di Towuti ini memiliki sumber daya alam yang melimpah,” tutupnya. (rik/int)
Komentar