TERASKATA

Membangun Indonesia

Meriahkan Pra Wisuda Unismuh Palopo, RMB Ikut Jalan Sehat

TERASKATA.id, Luwu Utara – Wakil Walikota Palopo, Dr. Ir. H. Rahmat Masri Bandaso melepas secara langsung dan ikut serta mengikuti jalan sehat yang digelar Universitas Muhammadiyah Palopo sehubungan dengan pelaksanaan kegiatan Pra-Wisuda Universitas Muhammadiyah Palopo Angkatan I Tahun 2019.

Dimana rute start di Lapangan Pancasila dan finish di depan halaman Kampus Universitas Muhammadiyah Kota Palopo, Minggu (15/12/2019).

Dalam sambutannya, RMB menyampaikan kegiatan ini sangat bermanfaat disamping kita mendapatkan kesehatan jasmani juga bisa mendapatkan kesehatan rohani,

“oleh sebab itu kita harus bersinergi supaya perguruan kota ini dapat terus berkembang terus eksis, karena potensi sangat besar tinggal dorongan kita semua. Kepada pihak universitas Muhammadiyah berharap agar terus membangun infrastruktur, Kita tidak boleh ketinggalan kita harus maju bersama-sama, mari dukung agar perguruan kita semakin maju dan berkembang,”jelasnya

Sementara itu, ketua IKA Muhammadiyah Palopo, Asmaruddin mengungkapkan acara ini sangat penting sebagai momentum untuk menjalin silaturahmi. Membantu mendukung kemajuan perguruan tinggi khususnya Universitas Muhammadiyah Palopo.

“Sebagai ketua IKA, partisipasi baik yang langsung maupun tidak langsung harus terus di pelihara,”tandasnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

IKLAN BANNER