PSC 119, FPI dan GMNI Lakukan Penyemprotan Disinfektan ke Pengendara
TERASKATA, Palopo – Sebagai bentuk upaya mitigasi penyebaran Corona Virus Diesesen (Covid-19) PSC 119 Palopo bersama Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Palopo dan Front Pembela Islam (FPI) Palopo, melakukan penyemprotan cairan desinfektan secara mandiri, di perbatasan antara Palopo dan Luwu, Kamis (26/03/2020).
Nampak para Relawan berjajar di sepanjang jalan dekat tugu selamat datang menuju Palopo. Mereka secara bergantian menyemprotkan cairan desinfektan kepada para pengemudi yang melintas baik sepeda motor maupun kendaraan mobil, dengan tidak membuat kemacetan.
Ketua GMNI Palopo Amiruddin Kamli, berharap, setelah kegiatan ini semoga area Palopo khususnya kendaraan yang tadi sudah disterilkan, menjadi bebas dari adanya virus Corona.
“Semoga kita semua terbebas dari wabah ini, ” tuturnya.
Ketua FPI Ishak Idris, semua ikhtiar itu tidak cukup, sebab masih harus disempurnakan dengan doa.
“Dengan kegiatan ini semoga kita semua terhindar dari Covid 19, niat kami melakukan kegiatan ini semata mata tulus untuk kemanusiaan,” ungkapnya.
Sementara itu, ketua PSC 119 Palopo dr. Andi Fadly, mengatakan dalam mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk melawan penyebaran pandemi di Palopo, meskipun kita sadar akan bahayanya Covid 19, maka kita tetap harus tenang.
“PSC 119 Palopo telah membentuk tim khusus dengan nama Emergency Medical Responder Covid 19 (EMR Covid19) dan Relawan yang betul betul di bekali tentang kegawat daruratan,” katanya.
Masih kata Fadly, kegiatan penyemprotan cairan disinfektan untuk kendaraan masuk ke Palopo adalah sebagai upayah pencegahan penyebaran Covid 19.
“Kami tetap akan melakukan kegiatan ini, dan terus mengajak masyarakat untuk melawan Covid-19,” pungkasnya.
Dalam kegiatan itu, turut juga hadir sayap juang Laskar Pembela Islam (LPI) bersama Hilal Merah Indonesia (Hilmi).
(*)
Tinggalkan Balasan