TERASKATA.COM, MAKASSAR – Beberapa hari terakhir, warga Sulawesi Selatan dihebohkan dengan beredarnya foto surat pernyataan dari seorang dokter, Andiany Adil. Surat itu berisi keterangan bahwa dokter tersebut tidak percaya akan adanya Covid-19.
“Bahwa berdasarkan disiplin ilmu saya yaitu berkenaan dengan profesi dokter, sosok ahli dalam hal penegakan diagnosis maka saya dengan tegas dan jelas tetapkan bahwa sejak dahulu hingga detik ini para dokter termasuk saya, tidak pernah ada diagnosis Covid-19/Corona Virus Disease-19. Dan Olehnya itu, pasien Covid-19 itu tidak pernah ada,” begitu dikutip surat pernyataan yang ditanda tangani oleh dr Andiany Adil.
Surat itu dibuat pada Kamis 25 Agustus 2021 itu. Bukan cuma bikin surat, dr Andiany Adil juga menyampaikan sikapnya mengenai Covid-19 melalui media sosial miliknya dan ketika bertemu dengan siapapun.
Bagi dia, diagnosa Covid-19 itu tidak pernah ia temukan dan dijelaskan sejak dari bangku kuliah sebagai mahasiswa kedokteran di Universitas Hasanuddin.
“Iya betul, saya sampaikan ilmu pengetahuan ilmu kedokteran bahawa Covid itu tidak ada. Jauh sebelum posting surat pernyataan, postingan senada sudah saya sampaikan sejak Covid-19 ini diviralkan di Indonesia,” ucapnya.
Andiany Adil pun bercerita sejak Covid-19 masuk ke Indonesia khususnya sejumlah daerah yang ada di Sulawesi Selatan, dia beserta seluruh keluarganya meninggalkan Kota Makassar.
Apalagi anak-anaknya memang saat ini hanya menjalani sekolah secara daring.
“Sejak Maret. Anak-anak sekolah online, makanya saya tinggalkan Makassar dan pindah ke Enrekang,” ujarnya.
Dokter yang tengah menempuh pendidikan dokter spesialis anastesi ini pun telah diperiksa oleh beberapa pihak terkait pasalhnya apa yang dia unggah di Instagram miliknya itu dinilai sangat meresahkan.
“Senin, 30 Agustus lalu saya diundang oleh pihak Polres Enrekang dan dihari yang sama juga saya penuhi undangan dari Kodim dan IDI Cabang Enrekang,” akunya.
Komentar