Dompet Dhuafa Salurkan Bantuan Sembako Untuk Korban Gempa Sulbar

TERASKATA.Com, Majene – Musibah gempa bumi berkekuatan 6,2 SR yang mengguncang Sulawesi Barat pada Januari 2021 lalu masih menyimpan luka dan duka bagi para korban penyintas gempa.

Gempa juga tidak hanya merusak fasilitas mereka namun juga menyimpan beban moril yang mana beberapa dari warga kehilangan sumber mata pencariannya.

Sejak terjadinya Gempa Bumi menimpa Sulawesi Barat pada (15/01) lalu, Dompet Dhuafa telah melakukan upaya penyaluran bantuan baik evakuasi maupun donasi kepada para penyintas gempa yang terletak di Mamuju dan Majene Sulbar guna mengurangi beban mereka.

Pada Minggu (14/03), Dompet Dhuafa kembali menyalurkan bantuan berupa sembako, titik penyalurannya berada di 3 lokasi yaitu Dusun Samalio Utara dan Dusun Samalio Induk, Desa Mekatta, Kecamatan Malunda, Kab majene, Sulbar. Serta di sekitar posko Dompet Dhuafa di Majene.

Ada 200 paket sembako yang salurkan kepada para penyintas 3 tempat tersebut. Bantuan kemanusiaan ini berasal dari para donatur individu maupun kelompok serta para charity partner Dompet Dhuafa.

”Pemberian paket sembako itu dilakukan untuk mengurangi beban ekonomi mereka,” kata koordinator bidang sosial dan kemanusiaan Dompet Dhuafa Sulsel, Syarif.

Adapun penyaluran bantuan paket sembako itu di antaranya berupa beras, minyak goreng, kopi, ikan sarden, biskuit, teh dan gula pasir. Pendistribusian bantuan sembako itu dibantu oleh volunteer Dompet Dhuafa langsung dengan mendatangi korban yang terdampak.

”Kami berharap bantuan paket sembako itu dapat memenuhi ketersediaan pangan keluarga,” katanya menjelaskan. (rls)

Komentar