Ketua KPU Sulsel Faisal Amir Positif Covid-19

TERASKATA.com, Makassar – Ketua KPU Sulawesi Selatan (Sulsel), Faisal Amir, kini menjalani perawatan di RS Wahidin Sudirohusodo usai dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Beberapa hari sebelumnya, Faisal Amir mendampingi Ketua KPU RI Arief Budiman. Komisioner KPU Sulsel, Uslimin yang dikonfirmasi, Sabtu (19/9/20), mengatakan, Faisal Amir terpaksa dirawat di RS Wahidin Sudirohusodo Makassar karena kurang enak badan dan mengalami demam.

“Dengan kurang enak badan itu, Pak Faisal Amir ke RS Wahidin Sudirohusodo untuk memeriksakan diri. Dari hasil pemeriksaan, Pak Faisal Amir beserta istrinya dinyatakan positif terpapar virus Covid-19 dan langsung mendapat perawatan,” ungkapnya.

Ia menuturkan, belum diketahui pasti Faisal Amir terjangkit Covid-19 di mana. Namun, beberapa hari sebelumnya, Faisal Amir mendampingi Ketua Ketua KPU RI Arief Budiman yang melakukan kunjungan dinas di beberapa lokasi di Kota Makassar, Selasa (15/9/20).

“Tidak diketahui, siapa yang menjangkiti dan terjangkiti. Yang jelas, Pak Arief Budiman dan Pak Faisal Amir dinyatakan positif Covid-19. Untuk mencegah penularan Covid-19 kian meluas, kami sudah meminta Dinas Kesehatan untuk melakukan pemeriksaan terhadap semua petugas di KPU di Sulsel,” katanya.

Diketahui, selain melakukan rapat koordinasi dengan semua KPU se-Sulsel, Arief Budiman dan rombongannya juga mengikuti seminar dan pelantikan pengurus Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) Cabang Makassar, serta penandatanganan MoU dengan Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama Bawaslu RI di kampus Unhas Tamalanrea. (*)

Komentar