HUT ke-18, Direksi PAM TM Palopo Merajut Kebersamaan Karyawan dan Pelanggan

TERASKATA.COM, Palopo – Perumda Air Minum Tirta Mangkaluku (PAM TM) Kota Palopo merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-18, Senin (10/01/22). Hari ini merupakan puncak kegiatannya.

Sebelumnya, perusahaan air minum yang terletak di Jl Pong Simpin Kelurahan Murante Kecamatan Mungkajang Kota Palopo itu telah menggelar serangkaian lomba dalam ‘Merajut Kebersamaa’, sesuai tema yang diangkat pada perayaan HUT kali ini.

Ada pun lomba tersebut yang diikuti oleh seluruh karyawan PAM TM Palopo terdiri atas lomba makan kerupuk, lomba joget duduk kursi, lomba make up, lomba video ucapan HUT PAM-TM, lomba inovasi, dan lomba foto Instagram yang paling banyak disukai netizen.

Selain lomba antar karyawan, Direksi PAM TM Palopo juga memberikan apresiasi kepada dua orang pelanggan yang tepat membayar pada hari ini tanggal 10 pukul 10.00 Wita.

“Hadiah tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi kami kepada pelanggan yang sadar terhadap pentingnya membayar air tepat waktu,” kata Ketua Panitia HUT ke-18 PAM TM Palopo, Novita Sari Basmin, dalam laporan kepanitiaannya.

Asisten Manager Humas PAM TM Palopo ini juga menyampaikan permohonan maafnya apabila dalam pelaksanaan kegiatan ini terdapat kesalahan.

“Kepanitian ini dibentuk sangat singkat hanya sepekan, tapi kami berusaha semaksimal mungkin untuk memberikan yang terbaik kepada PAM TM Palopo,” ungkapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PAM TM Palopo, Ir M Tawakkal dalam sambutannya menyampaikan selamat ulang tahun PAM TM Palopo yang ke-18, semoga makin solid dalam rajutan kebersamaan.

“Apresiasi yang sebesar-besarnya kepada seluruh karyawan yang mau bekerja secara maksimal dan profesional, tanpa adanya karyawan seperti kalian, kami para Direksi tidak akan mampu mengelola manajemen Perumda ini dengan baik,” sebut Tawakkal pada ramah tamah bersama karyawan, para mitra, dan pelanggan.(lia)

Komentar