Diduga Perantara Djoko Tjandra dan Jaksa Pinangki Telah Meninggal Dunia

TERASKATA.com, Jakarta – Ipar Djoko Tjandra yang diduga jadi perantara jaksa Pinangki Sirna Malasari meninggal dunia.

Pengacara Djoko Tjandra, Susilo Ariwibowo, menyebut ipar Djoko Tjandra meninggal karena terinfeksi virus Corona.

“Betul, infonya begitu (terinfeksi Corona),” kata Susilo Ariwibowo dilansir dari detikcom, Kamis (3/9/20).

Susilo mengatakan ipar Djoko Tjandra meninggal pada Februari 2020. Dia menyebut Djoko Tjandra meminjam uang iparnya untuk diberikan kepada Andi Irfan Jaya.

“Februari 2020 meninggal, Joker pinjam uangnya iparnya untuk diberikan ke Andi Jaya bukan Pinangki,” ujar Susilo.

Sebelumnya, Kejagung menyatakan salah satu orang yang diduga jadi perantara Pinangki Sirna Malasari dan Djoko Tjandra ada yang meninggal dunia.

Ternyata perantara yang dimaksud dan menjadi saksi kunci itu merupakan ipar dari Djoko Tjandra.

“Pengakuan Djoko Tjandra memberi uang melalui adik atau iparnya itu tapi sudah meninggal, perlu dicek kebenaran, terus kita ada alat bukti lain bahwa itu (uang) sampai ke Pinangki,” kata Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Febrie Adriansyah kepada wartawan di Gedung Bundar, Jl Hasanuddin, Jakarta Selatan.(*)

Komentar