Bupati Lutim Apresiasi Komitmen PT Vale Terhadap 11 Isu Strategis Pertambangan

TERASKATA.COM, LUWU TIMUR – Bupati Luwu Timur, Budiman mengapresiasi komitmen PT Vale Indonesia untuk memenuhi 11 Isu strategis pertambangan yang menjadi kewenangan perusahaan.

Hal itu disampaikan Budiman pada rapat evaluasi 11 Isu strategis pertambangan yang berlangsung di Aula Rumah Jabatan Bupati, Selasa (4/12/2021).

Menurut Bupati, 11 isu strategis pertambangan ini merupakan harapan masyarakat terhadap perusahaan yang memang harus mendapatkan perhatian dan respon dari perusahaan seperti PT Vale Indonesia.

“Terimakasih atas komitmen PT. Vale Indonesia untuk memenuhi 11 Isu strategis pertambangan. Dari beberapa rapat evaluasi yang dilakukan secara berkala, Pemkab Lutim dan PT Vale terus menunjukkan progress yang baik untuk menuntaskan 11 isu strategis tersebut,” katanya.

Lanjutnya, program seperti bantuan beasiswa untuk S2 dan S3 sudah berjalan, pemberdayaan kontraktor lokal juga terus diperbaiki dalam hal tender pekerjaan.

Kemudian program pasca tambang sebagaimana rencana pembangunan Sawerigading Park yang terus mengalami progress pembangunan.

“Insya Allah pekan depan akan kita lihat langsung progres pembangunan Sawerigading Park tersebut,” kata Budiman.

Komentar