Capaian Vaksinasi Covid-19 di Palopo Kini 81,54 Persen, Masih Tertinggi di Sulsel

TERASKATA.com, Palopo – Vaksinasi di Kota Palopo sampai, Jumat (24/12/21) masih tertinggi di Sulawesi Selatan (Sulsel). Angkanya 81,54 persen.

Hal itu dibenarkan Juru Bicara Penanganan Covid-19 Palopo, Dr dr Ishaq Iskandar MKes.

Mantan Kepala Dinas Kesehatan Palopo ini mengatakan, capaian tersebut berkat kolaborasi dan kerja sama stakeholder terkait.

“Kolaborasi semua pihak dan arahan dari pimpinan serta kerja sama seluruh stakeholder adalah alasan mengapa vaksinasi di Kota Palopo berada di tingkat pertama,” ungkap Ishaq.

Rinciannya, untuk dosis pertama, capaiannya 81,54 persen. Sementara untuk dosis kedua 51,41 persen.

Untuk jumlah pasien Covid-19 sendiri di Kota Palopo, kata Ishaq sudah mencapai 2.623 orang. Pasien yang sembuh sebanyak 2.513 orang dan yang meninggal sebanyak 110 orang.

“Data kumulatif Covid-19 tersebut diambil dari Dinas Kesehatan Palopo yang mencakup 9 Kecamatan di Kota Palopo,” katanya.

Terkait jadwal serta lokasi vaksinasi, Tim Satuan Tugas Covid-19 sudah infokan ke masing-masing Camat dan Lurah untuk diinfokan kembali ke masyarakat.

“Menjelang Natal dan Tahun Baru ini, pemerintah bersama Forkopimda fokus mengarahkan masyarakat agar mengikuti aturan dengan menjaga Prokes dan ikut program vaksinasi,” tandas Asisten III Setda Palopo ini.(mg2/lia)

Komentar