Disparekraf Palopo Salur Bantuan ke Pekerja di Sektornya

TERASKATA, PALOPO – Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Kota Palopo memberikan bantuan kepada tenaga kerja yang bergerak di sektor Parekraf di Sekretariat gugus tugas percepatan penanganan Covid-19 Kota Palopo, Selasa 30 Juni 2020.

Bantuan tersebut diserahkan secara simboleh oleh Jubir Gugus Tugas Covid-19 sekaligus Asisten 3 bagian Administrasi Umum Setda Kota Palopo Dr dr HM Ishaq Iskandar M Kes.

Kadis Parekraf Kota Palopo, Iham Hamid SE menyampaikan, bantuan yang diberikan Kementrian Parekraf untuk pelaku usaha yang bergerak di bidang Parekraf dan terkena dampak Covid-19.

Lanjutnya, sebelum dibagikan bantuan terlebih dahulu pihak Parekraf melakukan pendataan yang dilakukan beberapa bulan lalu atas permintaan Kementrian Parekraf.

“Untuk itu, data yang kami dapatkan khususnya tenaga kerja di bidang sektor Parekraf kami kirim ke Kementrian.” kata Ilham.

Menurutnya, paket ini tiba kemarin dan hari ini pihaknya langsung bagikan kepada penerima bantuan atas petunjuk Wali Kota Palopo.

“Karena sebelum kami bagikan paket ini, kami laporkan terlebih dahulu ke pada Wali Kota untuk meminta petunjuk,” sebutnya.

Lanjut Ilham, paket ini tiba dalam berbentuk kardus, jadi pihaknya tinggal menyalurkan kepada penerima bantuan yang sudah didata yang jumbalnya sebanyak 680 paket sesuai jumlah data yang dikirim ke Kementrian.

Dalam setiap kardus, lanjut Ilham, berisi beras 5 Kg dan makanan siap saji tanpa bahan pengawet. “Untuk itu, kami cepat membagi paket ini karena isinya makanan siap saji tanpa bahan pengawet, seperti yang kita ketahui makanan tanpa pengawet tingkat kadaluarsanya cepat, jadi harus didistribusikan secepatnya,” tandasnya.(*)

Komentar