Dispertanakbun Palopo Dapat DAK, Nilainya Terbesar di Indonesia Timur

TERASKATA.Com, Palopo – Tahun 2022 mendatang, pemerintah pusat mengucurkan anggaran Dana Alokasi Khusus (DAK) ke Kota Palopo.

Salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang menerima kucuran dana tersebut adalah Dinas Pertania Peternakan dan Perkebunan (Dispertanakbun) Kota Palopo.

Nilainya tidak main-main. Bahkan menurut Kepala Dinas Pertanakbun Kota Palopo, Ibnu Hasyim, S.STP, anggaran Dana DAK yang masuk ke OPD yang dipimpinnya terbesar di Indonesia Timur.

“Alhamdulillah kita dapat DAK tahun 2022 sebesar Rp.8,7 Miliar,” kata Ibnu kepada Wartawan, Rabu (1/12/21).

Ia menjelaskan, selama dua tahun terakhir, Dinas Pertanakbun Kota Palopo tidak pernah menerima DAK.

Rencananya anggaran tersebut akan difokuskan dalam kegiatan rehabilitasi jaringan tersier dan jalan tani guna meningkatkan produktivitas hasil panen, baik sektor tanaman pangan, holtikultura.

Selain itu juga penyediaan sarana pasca panen berupa RMU untuk pabrik pengolahan beras dengan kapasitas 10 ton.

“Akan difokuskan untuk pembuatan jalan tani dan jaringan irigasi. Program ini tentunya akan bermanfaat khususnya untuk petani kita,” jelasnya.

Saat ini Dispertanakbun juga telah melakukan mapping untuk pengembangan komoditi khusus pertanian di Kota Idaman. (yud)

Komentar