H-5 Menuju MTQ Kota Palopo, Ini Persiapan Panitia

TERASKATA.COM, Palopo – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) KE-10 tingkat Kota Palopo akan digelar mulai tanggal 28 sampai 31 maret 2022 mendatang.

“Hal ini dilakukan untuk memberi motivasi pada para peserta khususnya dan masyarakat umumnya, untuk mencintai, mempelajari, memahami, dan mengamalkan nilai-nilai atau kandungan Al-Qur’an baik secara individu, keluarga, maupun masyarakat. Karena didalam Al-Qur’an itu sendiri adalah sebagai tuntunan dalam kehidupan baik dunia maupun akhirat,” ucap Kepala Bagian Kesrah Kota Palopo, Darni SHut MP, Kamis (24/03/22).

“Sekarang H-5, persiapannya kami dan panitia lainnya sudah mulai pembenahan ke lapangan, dan juga bagian kesekretariat sudah bekerja secara full,” tambahnya.

Adapun beberapa jenis lomba dalam kegiatan ini, yaitu tilawah, tartil, tahfiz, MMQ, MFQ, kaligrafi, dan tafsir.

“Nah itu adalah beberapa gambaran yang akan diperlombakan yang berada pada enam konsentrasi titik lomba,” kata Darni.

Dimana diketahui, Lapangan Pancasila menjadi panggung utama, kemudian di Masjid Agung, Masjid Al-Awwabin, MTS, Madrasah Aliyah, dan di Kementrian Agama Kota Palopo.

Mengenai kriteria peserta lomba, Darni mengatakan akan merujuk pada aturan nasinal. “Jadi kita sudah menyebarkan informasi melalui media online, bahwa pada prinsipnya merupakan sesuai dengan persyaratan nasional dan tentu sudah ada juknis tersendiri,” katanya.

Tujuan utama kegiatan ini kata Darni adalah untuk meningkatkan pengetahuan tentang Islam dalam hal mendekatkan jiwa umat Islam kepada kitab suci dan meningkatkan semangat membaca, mempelajari, serta mengamalkan Al-Qur’an. Adapun konsep perlombaan yang dibawa oleh MTQ tidak bertentangan dengan nilai-nilai Islam.

“Tentu dengan adanya kegiatan MTQ ini, kita berharap kedepannya terkhusus untuk generasi mendatang itu semakin menumbuhkan keinginan untuk meningkatkan nilai ketaqwaan berdasarkan lomba-lomba dalam kegiatan ini ” harap Darni.

“Kemudian kita optimis bahwa kedepan kegiatan MTQ ini akan semakin semarak,” tutupnya. (mg1/ams)

Komentar