Hebat, Dua Siswa SMPN 3 Palopo Juara News Reporting Champlish 2021, Ini Videonya

TERASKATA.com, Palopo – Prestasi demi prestasi kembali diraih siswa SMPN 3 Palopo yang terletak di Jalan Andi Kambo Kelurahan Salekoe Kecamatan Wara Timur Kota Palopo.

Pasalnya, dua siswa yakni Muhammad Hisyam kelas IX E dan Nygta Cita IX G berhasil meraih juara dua news reporting contest pada ajang Championship of English (Champlish) 2021 yang diselenggarakan HMPS BIG Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo pada 7-9 April 2020 lalu.

Kepala SMPN 3 Palopo, Drs H Basri M MPd mengatakan, sangat bangga dan berterima kasih kepada keduanya yang telah mengharumkan nama sekolah dan tentunya membuat bangga orang tua dan para guru di sekolah.

Pasang medali, Kepala SMPN 3 Palopo, Drs H Basri M MPd saat memasangkan medali kepada salah satu siswa berprestasi, Nygta Cita.

“Kami tentu sangat mengapresiasi hal seperti ini agar lebih semangat lagi untuk belajar demi masa depannya di SMA bahkan di bangku perkuliahan dia sudah punya bekal untuk ikut perlombaan pada jenjang yang lebih tinggi dan bisa menggunakan sertifikatnya untuk masuk di SMA favorit melalui jalur prestasi,” ungkap H Basri kepada teraskata.com di ruang kerjanya, Selasa (20/04/21).

Mantan Kepala SMPN 8 Palopo ini pun tak lupa berterima kasih kepada guru pembinanya yakni Jumiati Tahir SPd MPd, Harbiah SPd, Nismawati SPd MPd, Baso Aslan SPdI MMPd, Nursamsi SPd, Herlisa SPd, dan Linus Leme yang telah membina keduanya sehingga bisa meraih juara.

“Tanpa bimbingan dan petunjuk dari guru-guru juga, tentu mereka akan kesulitan dalam meraih juara,” katanya.

Diketahui, Muhammad Hisyam dan Nygta Cita meraih juara dua karena berhasil mengumpulkan poin dengan skor 1334 mengalahkan peserta lainnya se-Luwu Raya.(lia)

Berikut videonya :

Komentar

Baca Juga