HP Dalam Bagasi Meledak, Motor Mio-J Terbakar, Begini Kondisi Pengendaranya

TERASKATA.COM, LUWU UTARA – Kejadian di Luwu Utara, Sulawesi Selatan ini patut jadi perhatian untuk tidak menyimpan handphone (HP) di dalam bagasi motor.

Diduga karena HP dalam bagasi meledak, sebuah motor Yamaha Mio-J hangus terbakar di depan Kantor Camat Baebunta, Desa Sassa, Kecamatan Baebunta, Kabupaten Luwu Utara, Jumat (14/1/2022).

Salah seorang saksi, Algifari menyebut motor Mio itu dikendarai pelajar, boncengan dengan temannya.

“Pemiliknya seorang perempuan dan masih pelajar,” kata Algifari, dikutip dari Batarapos.com.

Menurutnya, motor itu tiba-tiba terbakar. Diduga HP yang disimpan di dalam bagasi motor meledak.

“Itu HPnya na simpan dalam bagasi motor,” ujarnya dalam logat bahasa luwu utara.

Algifari juga menyebut jika motor tersebut tiba-tiba meledak. Untungnya kedua pengendara selamat dalam insiden itu.

“HP milik pangendara itu tiba-tiba meledak di dalam bagasi dan motor hangus terbakar. Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam insiden ini,” tuturnya.

Sementara itu Kapolsek Baebunta, Ipda Neltiawati melalui Bhabinkamtibmas menjelaskan kronologis terbakarnya motor Mio di depan kantor Camat Baebunta itu.

Komentar