Innalillahi, Rektor UNCP Prof Hanafie Meninggal Dunia

TERASKATA.com, Palopo – Innalillahi wa Inna ilaihi rojiun, Rektor Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP), Prof Hanafie Mahtika MS meninggal dunia, Minggu (04/04/21) sekira pukul 20.00 WITA.

Kabar duka tersebut disampaikan Humas UNCP, Ardhy Supraba SPd MHum saat dikonfirmasi teraskata.com. 

Ia menyebutkan Rektor Perguruan Tinggi terbesar kelima di luar Kota Makassar ini meninggal di RS Hermina Jl Toddopuli Raya Timur, Makassar.

“Iye, Prof Hanafie meninggal di RS Hermina pukul 20.00 WITA,” singkatnya.

Diketahui, Prof Hanafie menjadi Rektor UNCP periode 2017-2021 menggantikan Dr Suaedi pada, 27 Oktober 2017 silam.

Prof Hanafie merupakan salah satu tokoh lahirnya Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Palopo, pada tahun 1965, di mana STKIP ini merupakan cikal bakal terbentuknya Universitas Cokroaminoto Palopo.(lia)

Komentar