Kadis Pertanakbun Serahkan Bantuan ke Kelompok Tani

TERASKATA.Com, PalopoKepala Dinas Pertanian Peternakan dan Perkebunan Kota Palopo, Muhammad Ibnu Hasyim, S.STP menyerahkan bantuan kepada sejumlah kelompok tani yang berasal dari berbagai wilayah di Kota Palop, Selasa (16/02/21) pagi.

Kepada wartawan, Ibnu Hasyim membeberkan, sejumlah bantuan yang diserahkannya kepada kelompok tani diantaranya adalah pompa air dan power traiser yang merupakan bantuan dari Direktorat Jenderal Tanaman Pangan dan Holtikultura, Kementerian Pertanian tahun anggaran 2020.

”Program bantuan pompa air type GTO 3.1 merk niagara ini untuk pemanfaatan lahan di musim kemarau dan banjir yang peruntungkannya sebanyak 20 unit dan diserahkan ke masing-masing CPCL kelompok tani yang tersebar di wilayah Kota Palopo,” terangnya.

Dikatakannya, power traiser sebanyak 4 unit yang juga diserahkan pada kesempatan itu, akan digunakan oleh petani sebagai alat pasca panen. Ibnu berharap pemanfaatan bantuan tersebut daoat dipergunakan dan dimanfaatkan pada masing-masing anggota kelompok tani. Terkait pemeliharaan dan biaya operasional semua alat pertanian itu, ditanggung oleh masing-masing kelompok tani.

Penyerahan bantuan ini diterima langsung oleh masing-masing ketua kelompok tani calon penerima bantuan. Baik pompa air dan power traiser, pada penyerahan ini dirangkaikan dengan penandatanganan surat perjanjian dan pernyataan antara kelompok calon penerima bantuan dengan Dinas Pertanian

”Salah satu isi penyataan dan perjajian penggunaan bantuan ini agar dipergunakan dan dipelihara serta tdk diperjual belikan dan dipindahtangangakan kepada pihak lain. Semoga bantuan pompa dan power traiser ini dapat bermanfaat dan meningkatkan hasil produksi pertanian khususnya padi dan holtikultura,” tandasnya.

Hadir pada kegiatan tersebut Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Holtikultura dan Ketua Kelompok Tani masing-masing calon penerima bantuan. (*)

Komentar