Lagi, Aliansi Pemuda Desa Minanga Tallu Salurkan Bantuan Kepada Warga

TERASKATA, Luwu Utara – Aliansi Pemuda Desa Minanga Tallu kembali menyalurkan bantuan paket sembako kepada warga kurang mampu, Jumat (10/09/2020).

Kordinator kegiatan, Yusril Imam mengatakan, pembagian sembako ini merupakan yang ke 3 kalinya. Sekitar 50 an paket sembako yang dibagikan.

“Tiap paket berisi gula, minyak goreng, telur, teh, mie, dan ikan sarden,” ungkapnya.

Ia berharap adanya kegiatan ini bisa meringankan beban masyarakat yang kurang mampu terlebih yang terdampak wabah virus corona.

Ist

“Kita juga harap kegiatan ini bisa merangsang dermawan lainnya untuk melakukan hal serupa, ” harapnya.

Sementara itu, sekertaris kegiatan, Wahyu Hidayat, mengatakan, kegiatan ini tidak akan berhenti disini, terlebih untuk di wilayahnya.

“Insya Allah kami pemuda pemudi Minanga Tallu tetap akan sampaikan melakukan kegiatan-kegiatan positif dalam membantu masyarakat di wilayah kami, ” katanya.

Sebagai informasi, Aliansi Pemuda Desa Minanga Tallu peduli merupakan kumpulan Pemuda pemudi desa Minanga Tallu, Kecamatan Sukamaju, Kabupaten Luwu Utara. (*)

Komentar