Pemkot dan Forkopimda Palopo Ikut Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila secara Virtual

TERASKATA.COM, Palopo – Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo beserta Forkopimda serta seluruh jajaran Perangkat Daerah mengikuti Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 secara virtual di ruang pertemuan Ratona Kantor Wali Kota Palopo, Rabu (01/06/22).

Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2022 tersebut terpusat di Lapangan Upacara Ende Nusa Tenggara Timur yang dipimpin langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dalam amanatnya menyampaikan, Pancasila bukan hanya mempersatukan, tapi Pancasila juga menjadi bintang penuntun ketika bangsa Indonesia menghadapi tantangan dan ujian dan ini sudah dibuktikan dalam perjalanan Bangsa.

“Bangsa dan Negara kita dapat berdiri kokoh menjadi Negara yang kuat, karena kita semua sepakat untuk berlandaskan pada Pancasila,” ungkapnya.

Jokowi juga meminta kepada seluruh Rakyat Indonesia untuk betul-betul mengamalkan nilai-nilai Pancasila dan memperjuangkan Pancasila yang diwujudkan dalam sistem kemasyarakatan, kebangsaan, dan kenegaraan dan diimplementasikan dalam tata kelola Pemerintahan dan juga menjiwai interaksi antar sesama anak Bangsa.

“Saat ini menghadapi situasi dunia yang bergejolak Pandemi Covid-19 belum sepenuhnya berakhir dan diikuti krisis energi dan pangan serta ancaman kemiskinan dan kelaparan dan juga perang di Ukraina,” sebutnya.

Jokowi juga mengajak kepada pemimpin bangsa pejabat pemerintahan, tokoh agama, dan masyarakat, para pendidik, para pemimpin, tokoh politik, dan ormas dan pemimpin lainnya untuk menjadi teladan menjadi tokoh aktualisasi nilai-nilai Pancasila.

Turut hadir pada kegiatan tersebut, Sekretaris Daerah Kota Palopo, Drs Firmanza DP SH MSi, Forkopimda Kota Palopo, serta para Pimpinan Perangkat Daerah Kota Palopo.(adv/lia)

Komentar

Baca Juga