Pemkot Disarankan Tiru Program Puspaga Magelang

TERASKATA.id, Palopo – Komisi I DPRD bersama Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana (KB) Kota Palopo melakukan kunjungan kerja sekaligus studi tiru ke Kota Magelang.

Kunjungan kerja itu dilakukan guna mempelajari strategi dan program yang diterapkan Kota Magelang sebagai kota dengan predikat Kota Pelopor (Pusat Pemberdayaan Keluarga) Puspaga Mandiri tahun 2018.

Anggota Komisi I DPRD Kota Palopo, Baharman Supri dalam laporannya yang diterima redaksi teraskata, menyebutkan ada beberapa program yang dapat diterapkan di Kota Palopo untuk mendorong kemajuan Puspaga.

”Di Magelang ada beberapa program unggulan yang juga dapat diterpakan di Palopo. Misalnya. Program Rodshow ke Sekolah, memaksimalkan peran RT, Kolaborasi dengan Babinsa dan Babinkantibmas, seta memanfaatkan konstribusi pengusaha untuk mendukung program Puspaga,” kata Baharman.

Di Kota Magelang dan Kabupaten Sleman, kata Baharman memiliki keunggulan yang menurutnya tidak dimiliki Kota Palopo, yakni keberadaan sumberdaya manusia yang siap bekerja sebagai relawan tanpa digaji.

”Mereka punya sumberdaya manusia untuk konseler, bahkan pengacara yang mau bekerja secara sukarela. Di Palopo, sulit sekali didapatkan SDM yg seperti ini. mereka berorientasi kemanusiaan, tidak transaksional, meskipun itu dekat dengan pusat ibu kota Negara,” ungkap Baharman.

Meski demikian, Politisi Partai Golkar ini tetap berharap agar pemerintah Kota Palopo melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan dan KB dapat mengadopsi program dan pola yang diterapkan pemkab Selman dan Pemkot Magelang dalam memajukan Puspaga di Kota Palopo.

”Palopo bisa mengadopsi ini, karena karakter kotanya sama. Masyarakat menyadari bahwa masalah anak, perceraian, KDRT dan Narkoba dianggap sebagai ancaman bersama. Tinggal sehingga butuh pendekatan pemerintah untuk bersama-sama mengatasi kondisi-kondisi tersebut,” terang Ketua MD KAHMI Kota Palopo ini.

Sekedar diktahui, Puspaga Kota Magelang terbagi menjadi dua, yakni Mandiri dan Idola. Sejumlah program yang telah dijalankan Puspaga magelang yakni traning, coaching, Directing, dan conseling. (*)

Komentar