PPDB SMPN 1 Palopo Terapkan Prokes, Pendaftar Dua Hari Capai 400 Orang

TERASKATA, PALOPO – SMPN 1 Palopo membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) secara daring (online), 3-7 Juli 2020.

Meskipun di tengah pandami, SMPN 1 Palopo tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) agar seluruh pendaftar yang datang ke sekolah dan panitia PPDB tetap terlindungi dari Corona Virus Disease (Covid-19).

Kepala SMPN 1 Palopo, Suriadi Rahmat SAg MPdI mengatakan, pendaftaran penerimaan siswa baru kali ini tentu berbeda dengan penerimaan siswa baru pada tahun sebelum-sebelumnya. 

“Kita menerapkan pendafaran secara daring, jadi siswa betul-betul tidak ke sekolah lagi untuk melakukan pendaftaran, tetapi semuanya bisa dilakukan dari rumah,” sebutnya kepada Teraskata di ruang kerjanya.

Ia menjelaskan, walau pun calon siswa mendaftar dari rumah, tetapi tetap bisa ke sekolah apabila tidak mampu membeli data atau tidak mempunyai perangkat elektronik untuk melakukan pendaftaran. 

“Tetap bisa ke sekolah bagi yang tidak mempunyai data internet atau perangkat yang mendukung atau mempunyai masalah pada saat penginputan berkas pendaftaran,” ujarnya.

Walaupun begitu, bagi siapa saja yang akan ke sekolah, lanjutnya, tetap harus memperhatikan protokol kesehatan Covid-19 dengan memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan di tempat yang telah disediakan. 

“Kami telah memasang spanduk himbauan untuk mengingatkan bagi siapa saja yang datang ke sekolah dan menyiapkan tempat cuci tangan,” tegas Suriadi.

Untuk diketahui, jalur pendaftaran di SMPN 1 Palopo terdapat 4 jalur yaitu, jalur zonasi 65 persen, jalur prestasi 15 persen, jalur afirmasi 15 persen, dan jalur perpindahan orang tua sebanyak 5 persen. 

“Kita rencana akan memenuhi sebanyak 10 kelas dengan kuota keseluruhan siswa sebanyak 320 sorang,” paparnya.

Adapun calon siswa yang telah mendaftar selama dua hari ini sebanyak 400 orang dan masih melakukan tahap verifikasi berkas.

“Kendala kami saat ini masih terletak pada kecepatan jaringan dan server, karena semua sekolah juga ikut melakukan penginputan berkas calon siswa, hingga saat ini teknisi kami terus mengusahakan agar proses pendaftaran calon siswa tetap berjalan dengan normal,” kata Suriadi.

Lanjutnya, kepada seluruh calon siswa yang sedang mencari SMP sekaligus bisa menghafal Al-Quran SMPN 1 Palopo mempunyai program tersebut dalam kurikulum ekstrakurikuler bernama program tahfidz Quran.

“Hanya sekolah kami yang kategorinya sekolah umum yang memiliki program ekstrakurikuler khusus tahfidz Quran ini di Kota Palopo,” tandas Suriadi.

Berikut Jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) SMPN 1 Palopo :

1. Pendaftaran 3-7 Juli 2020

2. Verifikasi Berkas 3-8 Juli 2020

3. Pengumuman 9 Juli 2020

4. Pendaftaran Ulang 9-10 Juli 2020

5. Pendaftaran Gelombang II (Apabila Belum Cukup Kuota) 9-10 Juli 2020.

Sumber : Panitia PPDB SMPN 1 Palopo.(*)

Komentar

Baca Juga