TERASKATA.com, Luwu Utara – Masa transisi menuju normal masih terus berlangsung.
Tak heran jika sebagian Kepala Daerah masih terus melakukan uji coba dengan tetap berkegiatan seperti biasanya meski masih di tengah pandemi Virus Corona (Covid-19).
Seperti di Luwu Utara, Pemerintah Daerah telah membuka sekolah untuk belajar dengan tatap muka sejak, (01/09/20) lalu.
Hal itu menyusul keputusan Kemendikbud RI yang menetapkan Luwu Utara sebagai salah satu dari lima daerah di Provinsi Sulsel yang diperbolehkan melakukan pembelajaran tatap muka.
Menurut Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, saat ini pembelajaran tatap muka di sekolah masih dalam tahap uji coba. Lantas apakah pembelajaran tatap muka dalam waktu dekat sekolah akan ditutup kembali?
Indah menyebutkan, jika ke depan terdapat satu kasus positif di sekolah, maka sekolah akan ditutup kembali.
“Pesan saya, mari kita saling menjaga, saya yakin kita pasti bisa melewati semua ini dengan tetap mematuhi protokol kesehatan,” kata Indah, Minggu (06/09/20).
Tak hanya diperuntukkan bagi guru sekolah minggu dan guru pasraman, Rakor, dan sosialiasi penyelenggaraan proses belajar mengajar yang produktif dan aman di masa pandemi covid-19 juga dilaksanakan bagi guru mengaji beberapa waktu lalu.(*)
Komentar