Sosialisasi Puspaga, Layanan Konseling Untuk Masalah Keluarga

TERASKATA.id, Palopo – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Menggelar Sosialisasi Pusat Pembelajaran Keluarga, dalam rangka peningkatan kualitas keluarga yang dilaksanakan di Auditorium Saokotae Kota Palopo, Rabu (06/11/2019).

Kepala Bidang Kesejahteraan Gender Lili, menyampaikan tujuan dari pelaksanaan kegiatan tersebut adalah tersedianya layanan Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) di Kota Palopo dalam rangka peningkatan kualitas keluarga yang dapat mewujudkan generasi yang berkarakter positif yang sehat jasmani dan rohani.

Asisten III Bidang Administrasi Umum Setda Palopo, Dr.dr. Ishaq Iskandar, M.Kes, membuka kegiatan sosialisasi tersebut menyampaikan Keberhasilan pembangunan daerah tidak terlepas dari ketersediaan sumber daya manusia yang unggul.

Untuk menghadirkannya, diawali dari sebuah strategi pembangunan SDM yang seyogyanya berawal dari terpenuhinya hak-hak terhadap perempuan dan anak,

” sehingga anak dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal serta terlindungi dari berbagai tindak kekerasan dan diskriminasi, “

Lanjutnya, PUSPAGA merupakan upaya untuk memproteksi dan menyikapi ragam problematika yang dihadapi keluarga, seperti KDRT, dan semacamnya,

” harapan saya PUSPAGA dapat menjadi motor penggerak, sekaligus teladan dalam mendorong terwujudnya keluarga yang harmonis dan anti terhadap tindak kekerasan dalam rumah tangga, ” tandasnya.(*)

Komentar