“Beberapa teman tidak tahu beliau adalah seorang bupati & saat tahu identitas beliau mereka berkata oh pejabat?? sabarnya kowdong bapak,” tulis Lusiana, mengutip pernyataan beberapa teman sejawatnya.
“Masih teringat setiap lepas shif, saya selalu pamit dan memberi beliau semangat untuk berjuang & mengingatkan beliau untuk tetap berdoa,,,sy bilang banyak yang doakan bapak & menunggu bapak pulang beliau mengangguk2 & mengucapkan terimakasih berulang2.”
Lusiana mengaku bangga berkesempatan merawat Thorig Husler. Sampai-sampai ia merasa bahwa suami Puspawati itu adalah bupatinya.
“Saya bersyukur boleh turut andil dalam merawat beliau, saya bangga mengatakan beliau adalah #bapak_bupati saya walaupun sy tidak ber-KTP Lutim lagi tetapi saya lahir & besar di Lutim.”
“Bangga merawat seorang pejabat yang tetap rendah hati, suka mengucapkan terimakasih, sabar menerima tindakan apapun.”
“Maaf buat teman2 di Lutim yang tidak saya balas inboxnya atau WA terkait informasi perkembangan bapak, karena sesuai sumpah kami untuk tetap menjaga privasi pasien kami.”
“Banyak yang sudah mendoakan bapak sembuh, tetapi Allah yang punya kehendak,,
Semoga Allah memperhitungkan semua kebaikan beliau selama hidupnya & mengampuni kesalahannya…Aamiin,” tutup Lusiana. (int)
Komentar