Video Detik-detik Banjir Masamba 4 Agustus, Tanggul Jebol?

TERASKATA.com, LUWU UTARA – Sejumlah warga Kota Masamba, Luwu Utara dan sekitarnya memilih mengungsi kembali setelah wilayah tersebut terendam banjir, Selasa (4/8/2020) sore. Mereka takut banjir bandang seperti pada 13 Juli lalu, terjadi lagi.

Informasi yang diperoleh Teraskata.com, hujan deras memang mengguyur Kota Masamba dan sekitarnya sejak kemarin malam.

Puncaknya siang hingga sore tadi. Air mulai meluap ke pemukiman warga sekitar pukul 17.00 WITA.

Kondisi Sungai Masamba yang masih dangkal pasca-banjir bandang 13 Juli lalu membuat air mudah meluap ke pemukiman warga hingga ke jalan raya.

Di jalan raya, ketinggian air mencapai lutut orang dewasa. Warga khawatir, banjir susulan yang lebih besar, seperti saat banjir bandang Juli lalu.

Dilaporkan sejumlah rumah warga di sekitar Kelurahan Bone Tua dan daerah lainnya kini terendam.

Warga yang trauma banjir bandang memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman.

“Kami masih bertahan di rumah ini, tapi ada tetangga yang sudah mengungsi,” kata Iwan Leli, salah seorang warga yang tinggal di depan RSUD Andi Djemma, Masamba.

Sementara petugas baik dari BPBD, TNI/Polri maupun dari relawan terus mengawasi pergerakan Sungai Masamba.

Dari video amatir yang beredar di media sosial, warga menduga tanggul darurat yang dibangun pasca-banjir bandang jebol.

Namun hingga berita ini diracik redaksi Teraskata.com, belum ada konfirmasi dari pihak terkait.

Berikut video detik-detik banjir melanda Masamba, Selasa (4/8/2020) sore:

(*)

Komentar