Warga Minta Penambahan Lahan Pekuburan Pada Reses DPRD di Bara

TERASKATA.COM, Palopo – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Palopo gelar Reses masa sidang II tahun 2022, hari ke dua di wilayah atau daerah pemilihan (Dapil) Kecamatan Bara Kota Palopo, Selasa (08/03/22).

Turut hadir Camat Wara, DewaGau Laide, Para Lurah, Bahbinkhamtibmas & Babinsa, LPMK, Para Ketua RT & RW, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan tokoh pemuda se Kecamatan Bara.

Saat membuka reses itu, camat Bara, Gau mengharapkan warganya untuk memberikan masukan dan memberikan pendapat tentang apa yang telah di janjikan oleh DPRD pada saat kampanye.

Ia mengatakan, reses ini salah satu tugas anggota DPRD Kota Palopo untuk menyerap aspirasi masyarakat di wilayah atau dapil seperti yang dilakukan oleh anggota DPRD.

“Kita patut bersyukur atas pelaksanaan reses pada saat ini. Sebab ini bagian dari tugas anggota DPRD Kota Palopo sebagai pertanggungjawaban moral kepada rakyat yang memilih sebagai wakil rakyat di gedung DPRD Palopo,” kata Gau.

“Ini adalah momen yang paling penting dan kita berterima kasih karena pada hari ini kita di datangi oleh para anggota DPRD untuk menerima aspirasi khususnya di Kecamatan Bara,” tambahnya.

Ia pun menyebutkan agar aspirasi dari warga Kecamatan Bara untuk sekiranya bisa terealisasi oleh anggota DPRD.

Sementara itu, Dahri Suli, Ketua rombongan Anggota DPRD dapil 2 mengatakan akan mengupayakan dan memperjuangkan aspirasi masyarakat lewat pokok–pokok pikiran DPRD, yang dibawa dalam rapat paripurna yang akan dilaksanakan minggu ini juga.

“Minggu ini kami akan laksanakan paripurna dalam penetapan pokok-pokok pikiran DPRD,” kata Dahri.

Dalam reses itu, sejumlah aspirasi masyarakat akan ditampung oleh anggota DPRD. Di antaranya pembuatan talud, pembuatan drainase, normalisasi sungai, perbaikan plat dekker.

Perbaikan pagar SD Pepabri, perbaikan pustu dan posyandu, serta penambahan lahan kuburan. (mg1/ams)

Komentar