Klasemen Akhir Grup C Euro 2020: Ukraina Belum Pasti Tersingkir, Dewi Fortuna Mengarah ke Swiss

TERASKATA.COM – Belanda dan Austria finis di posisi satu dan dua klasemen akhir Grup C Euro 2020. Sementara Ukraina yang menempati peringkat ketiga belum pasti tersingkir.

Tim asuhan Andriy Shevchenko itu masih punya harapan lolos ke babak 16 besar, jika menjadi salah satu satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.

Di klasemen akhir Grup C, Belanda keluar sebagai juara grup dengan 9 poin atau memenangkan seluruh pertandingan penyisihan di grup ini.

Sementara Austria yang pada Selasa (22/6/2021) menang 1-0 atas Ukraina di Arena Nationala (Bucharest), Rumania, lolos ke 16 besar sebagai runner up Grup C, dengan 6 poin.

Ukraina sendiri finis ketiga dengan 3 poin dan selisih gol 4-5 atau -1.

Dengan raihan itu, peluang Ukraina lolos sebagai salah satu peringkat ketiga sebenarnya sangat tipis.

Ukraina sudah pasti kalah dari tim peringkat ketiga Grup A, Swiss dengan 4 poin.

Malah, Swiss kini berpeluang besar jadi salah satu dari 4 tim peringkat ketiga terbaik.

Swiss bahkan sudah dipastikan lolos jika salah satu dari Rusia atau Finlandia (Grup B) menderita kekalahan pada laga pamungkasnya, beberapa saat lagi.

Kembali ke klasemen akhir Grup C, juru kunci di grup ini adalah Macedonia Utara yang selalu kalah dalam tiga pertandingan alias pulang dengan tangan hampa, 0 poin. (int)

Klasemen Akhir Grup C Euro 2020

Komentar