PSM Makassar Puncaki Klasemen Sementara Grup B Piala Menpora, di Antara Para Jawara

TERASKATA.COM, MALANG – PSM Makassar memuncaki klasemen sementara Grup B Piala Menpora 2021, yang dihuni Juara Liga 1 2018 Bhayangkara Solo FC dan Juara Liga 1 2019, Persija Jakarta.

PSM berhak duduk di posisi pertama Grup B berkat kemenangan meyakinkan atas Persija Jakarta, Senin (22/3/2021) malam.

Seperti diberitakan sebelumnya, PSM mengawali kiprahnya di Piala Menpora 2021 dengan apik. Menghadapi tim bertabur bintang, Persija Jakarta, pada laga perdana penyisihan Grup B, Juku Eja menang meyakinkan 2-0.

Tampil dengan 100 persen pemain lokal di turnamen pramusim ini, PSM mampu meladeni permainan Persija.

Pada laga di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (22/3/2021), PSM menang 2-0.

Dua gol tim asuhan Syamsuddin Batola pada laga ini dicetak Patrich Wanggai dan Yakob Sayuri.

Hasil ini membawa PSM Makassar berada di puncak klasemen dengan raihan tiga poin atau unggul selisih gol dari Bhayangkara Solo FC yang pada laga sebelumnya menang atas Borneo FC.

Sementara Borneo dan Persija masing-masing berada di peringkat ketiga dan keempat tanpa perolehan angka.

Berikut klasemen sementara Grup B Piala Menpora 2021:

(int)

Komentar