Hampir Setahun Jabat Kadisdik Palopo, Ini Profil Singkat Syahruddin

TERASKATA.com, Palopo – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kota Palopo, Syahruddin SPd MM telah hampir setahun menjabat sebagai Kadisdik Palopo.

Itu setelah pria kelahiran Kecamatan Bonebone Kabupaten Luwu Utara itu dilantik Wali Kota Palopo, Drs HM Judas Amir MH di ruang pertemuan Ratona Kantor Wali Kota Palopo, Rabu (30/12/20) lalu.

Ia dilantik bersama sejumlah pejabat eselon II pimpinan tinggi pratama dan pejabat administrator lingkungan Pemkot Palopo tahun 2020.

Selama ia menjabat, telah banyak yang dilakukan buat mutu pendidikan di sekolah-sekolah yang ada di Kota Palopo. Berikut profil singkatnya:

Data Diri

Nama: Syahruddin S.Pd. M.Pd
Agama: Islam
Lahir: Bone-bone, Kabupaten Luwu Utara, 6 Februari 1965
Istri: Juliana
Anak: Satia Widia Ananda ST, Alifa Nurul Fadilah S.Pd, Muh. Aditya, Putri Maharani

Riwayat Pendidikan

SD Banyuurip Bone-bone, Kabupaten Luwu Utara 1979
SMP Negeri 1 Bone-bone, Kabupaten Luwu Utara 1982
SMA/SGO Negeri Ujung Pandang, Makassar 1985
S1 Universitas Cokroaminoto (Uncok) 2002
S2 Universitas Indonesia Timur (UIT) Program Magister Manajemen 2010

Riwayat Jabatan

Kepala SDN 49 Mappatongko Palopo 2002
Kepala SDN 33 Murante Palopo 2006
Kepala SDN 30 Mattirowalie 2012
Kepala SDN 11 Dangerakko 2014
Pengawas Sekolah Dasar (SD) 2015
Kepala SDN 47 Tompoktikka 2016
Kepala SDN 3 Surutanga 2018
Kepala Bagian Umum dan Keuangan Sekretariat DPRD Kota Palopo 2020
Kepala Dinas Pendidikan Kota Palopo 2020 sampai sekarang.(*)

Komentar