KPU dan UM Palopo Teken MoA Penguatan Akademik Vision

TERASKATA.com, Palopo – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopoteken Memorandum of Agreement (MoA) terkait penguatan akademik vision melalui kualitas input, proses, output, dan outcome di ruang rapat kantor UM Palopo, Rabu (02/08/20).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua KPU Palopo, Abbas Johan SH MH mengatakan, kerja sama dengan UM Palopo ini sangat diperlukan dalam pelaksanaan pendidikan dan pelatihan Sumber Daya Manusia (SDM) staf KPU Palopo beserta jajaran.

“Kami tentu sangat bersyukur bisa menjalin kerja sama dengan UM Palopo terkait peningkatan SDM staf kami beserta jajaran,” ungkapnya saat menggelar rapat kerja bersama UM Palopo dilanjutkan penandatanganan MoA dan nota kesepahaman.

Sementara itu, Rektor UM Palopo, Dr Salju SE MM mengaku, mengapresiasi yang dilakukan KPU Palopo dalam menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi yang ia pimpin tersebut.

“Peningkatan SDM tentu diperlukan lembaga seperti KPU, tentu dengan memilih UM Palopo sebagai mitra dalam pendidikan dan pelatihan SDM ini kami sangat mengapresiasi,” sebutnya.

Dalam MoA ini, setidaknya ada lima pasal yang disepakati KPU Palopo dan UM Palopo yang berlaku hingga 17 Juli 2023 ini.(*)

Komentar