TERASKATA.id, Palopo – Rektor Universitas Andi Djemma (Unanda) Palopo, DR. Marsus Suti, M.Kes, resmi membuka launching Unanda Cultural Center (UCC).
Launching lembaga Pusat Pengkajian dan Pengembangan Kebudayaan Luwu (P3KL) Unanda tersebut digelar di ruang rektorat Unanda, Kamis (12/09/19).
Dalam sambutannya, Marsus Suti mengungkapkan bahwa lembaga P3KL yang merupakan bagian dari Unanda sangatlah di butuhkan kehadirannya.
“Ini sebagai manifestasi tanggung jawab sosial dan pengembangan marwah kesejarahannya sebagai perguruan tinggi yang didirikan dengan inisiatif dari warga dan pemerintah daerah se Tana Luwu,” ungkapnya.
Ia menambahkan jika pimpinan Unanda agar segera mengambil langkah kongkrit guna mempersiapkan keberadaan lembaga P3KL Unanda ini.
“Diupayakan dalam waktu segera mungkin dan sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku,” imbuhnya.
Tampak hadir pada kegiatan tersebut Wakil Rektor Unanda, DR. Laola Subair, SH., MH, Wakil Dekan Fakultas Hukum Unanda, Abd Rahman Nur, SH., MH, Kasubag TU Balai Pelestarian Nilai Budaya Sulsel, Rosdyana, S.Kom, Ketua Lembaga, Kepala biro, dan dosen Unanda. (*)
Komentar