TERASKATA.COM

Dari Timur Membangun Indonesia

Brio vs Innova Adu Banteng di Suli, Satu Tewas, Kasat Lantas Luwu Bilang Begini

admin |
Laka maut di Buntu Siapa, Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Senin (29/3/2021) melibatkan Toyota Innova dan Honda Brio.

TERASKATA.COM, SULI – Tabrakan maut terjadi di Jalan Trans Sulawesi, Buntu Siapa, Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan, Senin (29/3/2021) pagi.

Tabrakan ini melibatkan mobil Toyota Innova silver DC 1323 AE dari arah Makassar dan Brio nomor polisi DD 1233 DD dari arah Palopo.

Satu penumpang Brio dikabarkan meninggal dunia.

Diduga kuat tabrakan ini terjadi karena pengemudi mengantuk.

Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Muhammad Muhktari, meminta masyarakat berhati-hati membawa kendaraan.

Ia meminta pengendara harus tertib berlalulintas dan jika mengantuk wajib istirahat.

“Saat ngantuk jangan memaksakan untuk membawa kendaraan, istirahatlah sejenak. Gunakan sabuk pengaman dan disiplinlah berlalulintas demi keselamatan kita bersama,” pesannya.

Ia membenarkan bahwa peristiwa ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

“Anggota Satlantas sudah di lokasi setelah peristiwa ini, mengamankan lokasi dan evakuasi barang penumpang serta mengantar dan membantu kedua pihak ke rumah sakit,” terang dia.

Keterangan dari hasil introgasi saksi di lokasi, lanjut AKP Muhktari, bahwa mobil Innova dikendarai oleh seorang sopir dari arah Makassar.

Sementara Brio dari arah Palopo ditumpangi tiga orang.

“Mobil Innova dari arah Makassar, Brio dari arah Palopo, yang meninggal seorang nenek yang berada di mobil Brio,” jelasnya.

Tiga korban di mobil Brio adalah Muh Alfian (26), Hj Satu (70), dan Hj Faisah (53).

Ketiganya beralamat di Perumahan Puri Kencana Sari, Kelurahan Tamalanrea, Kecamatan Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

“Korban meninggal dunia adalah Hj Satu,” ujar Muhktari.

Hj Satu diketahui di kursi depan samping sopir.

Korban meninggal akibat luka robek pada pipi kiri dan kanan, lecet dagu serta lecet pelipis kiri.

Sementara Alfian yang juga pengemudi Honda Brio mengalami nyeri pada dada, lecet lutut kiri.

Sedangkan Hj Faisah mengalami luka robek kepala kiri, sakit pada paha kiri dan pundak kiri, dan kini dirawat di Rumah Sakit (RS) Hikmah Belopa.

Satu korban lainnya adalah pengemudi Toyota Innova silver DC 1323 AE.

Benama Wendrik Wijaya (45), beralamat di BTN Manakarra, Kota Mamuju, Sulawesi Barat.

“Kalau korban Wendrik ini, keluar darah dari hidung, lecet lutut kanan, dan dirawat di RS Hikmah Belopa,” tuturnya. (int)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini