TERASKATA

Membangun Indonesia

KPU Tana Toraja Tetapkan 169.502 Pemilih Per Desember 2021

KPU Tana Toraja saat melakukan rapat pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Desember 2021. (Foto: Istimewa)

“Rakor ini bersamaan dengan pelaksanaan Forum Koordinasi PDPB Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan semester II yang dihadiri oleh KPU dan stakeholder dari 24 Kabupaten Kota,” jelas Risal.

Sementara pada sesi pemaparan dan penjelasan teknis, Divisi Perencanaan, Data dan Informasi KPU Tana Toraja, Intan Parerungan menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan Forum Koordinasi PDPB Triwulan IV (periode Desember) 2021 berdasarkan PKPU Tentang Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan.

Adapun progres hasil pemutakhiran data pemilih sebanyak 169.502 Pemilih dengan rincian Pemilih Laki-laki 86.271 dan Pemilih Perempuan 83.231 yang tersebar di 19 Kecamatan dan 159 Kelurahan Lembang.

“Data tersebut bersumber dari hasil pengawasan Bawaslu Tana Toraja, hasil koordinasi dengan Disdukcapil serta tanggapan dan masukan masyarakat,” jelas Intan.

Intan juga menginformasikan bahwa untuk mengetahui lebih detail tentang Hasil PDPB, dapat di akses melalui laman resmi KPU Kabupaten Tana Toraja.

“Hasil Pemutakhiran Data Pemilih setiap bulannya diumumkan di website https://kab-tanatoraja.kpu.go.id, dengan begitu masyarakat dan semua pihak dapat mengakses data itu. KPU juga terus mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam mengawal hak pilihnya dengan cara memberikan informasi,tanggapan dan masukan terkait Data Pemilih melalui https://pemilih.sulsel.net,” tutupnya.(rls/lia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini

IKLAN BANNER