Nurhaeni Aziz Siap Jabat Ketua Definitif DPRD Palopo

TERASKATA.id, Palopo – Pasca pelantikan Anggota DPRD Kota Palopo Senin, (02/09/19) lalu, DPRD Palopo hingga saat ini masih dipimpin oleh Ketua DPRD sementara.

Partai Golongan Karya (Golkar) sebagai pemenang Pemilu 2019 di Kota Palopo menunjuk Ketua Baharman Supri sebagai Ketua Sementara. Belum diketahui kapan Partai Golkar menentukan siapa yang akan ditetapkan sebagai Ketua DPRD definitif.

Hingga saat ini sejumlah nama legislator Golkar disebut-sebut berniat menjadi Ketua Golkar. Termasuk Hj. Nurhaeni.

Saat dikonfirmasi teraskata.id Selasa (03/09/19) disela-sela acara syukuran yang digelar di Maiko Cafe di Jalan Pemuda, Kecamatan Wara Selatan, Nurhaeni mengaku siap lahir bathin mengemban amanah sebagai Ketua DPRD Kota Palopo periode 2019-2024.

“Semua yang lima orang terpilih ketika diberikan amanah pasti mau. Tapi terserah pimpinan kepada siapa diberikan yang jelas kami sudah melalui tahapan,” katanya.

Ia menjelaskan semua mekanisme dan syarat yang ditetapkan DPD I Partai Golkar sudah dilaluinya. Saat ia hanya menunggu apapun hasilnya. Meski demikian ia mengaku optimis karena setiap prosws dilaluinya dengan baik dan tidak satupun terlewatkan.

“Saya sudah kerjakan semua, kemarin diberikan kuisioner dan saya isi, mengerjakan makalah dengan judul ketika menjadi ketua DPRD, dan kita di tes wawancara, siap tidak siap kalau partai menunjuk harus mau,” jelasnya.

Terkait terpilihnya ia sebagai Anggota DPRD, Ketua Stikes Kurnia Jaya Persada itu merasa hingga saat ini seperti mimpi.

“Terus terang saya seperti bermimpi. Dulu saya hanya mendampingi suami saya, bapak Aziz Bustam di DPRD tetapi sekarang saya yang duduk,” tandasnya.

Nurhaeny maju sebagai caleg di Partai Golkar Kota Palopo berawal saat ia didaftarkan oleh rekannya politisi Partai Golkar, Hj. Idaria. Saat itu Nurhaeny sedang berada di Kota Surabaya menyelesaikan Gelar Doktornya.

“Dari jauh saya bismillah, semoga langka awal saat itu berjalan baik dan bermanfaat untuk saya dan semua masyarkat kota palopo,” kenangnya.

Pada acara syukuran Hj Nurhaeni tampak hadir Kasdim 1403 Sawerigading, Pagasing, Kadis Kebudayaan, Karno, Kepala Bapeda, Firmansyah DP, Kepala Disdukcapil, Asir Mangopo, Mantan Sekda Palopo, H.M Jaya, dan Ketua DPRD Sementara, Baharman Supri. (JHN)

Komentar