Bupati dan Wabup Minsel Tinjau Vaksinasi di Desa Ongkaw

TERASKATA.COM, MINAHASA SELATAN – Bupati Franky Donny Wongkar SH, dan Wakil Bupati Petra Yani Rembang, meninjau kegiatan vaksinasi yang dilaksanakan Polres Minahasa Selatan (Minsel), di Balai Desa Ongkaw Satu, Kecamatan Sinonsayang, Rabu (15/09/2021).

Terinformasi, peninjauan Vaksinasi yang dilaksanakan Bupati dan Wabup dalam rangka Bakti Kesehatan Bhayangkara untuk Negeri Transformasi menuju Polri yang Presisi mendukung percepatan penanganan Covid-19 untuk masyarakat sehat dan pemulihan ekonomi nasional menuju Indonesia maju.

Tak hanya itu saja, peninjauan vaksinasi serentak tersebut, juga dirangkaikan dengan penyerahan bantuan sosial berupa paket susu khusus untuk ibu hamil dan Balita Stunting, satu unit kursi roda dan satu buah tongkat untuk Lansia. Juga lima unit mobil Ambulance, tiga unit bagi RSUD Teep dan dua untuk Satgas Covid-19 diantaranya satu unit mobil jenazah dan satu unit mobil ambulance yang diserahkan langsung Bupati dan Wabup Minsel.

Hadir dan mendampingi dalam kegiatan Vaksinasi di Balai Desa Ongkaw Satu yakni, Kapolres Minsel AKBP Norman Sitindaon, SIK., Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf. Herbeth Andi Amino Sinaga SIP., Kabag Ops. Polres Minsel Kompol Rahmad Lantemona, Kapolsek Sinonsayang Jes Muaja S.Sos., Danramil 1302-15/Tenga Pelda Helfrits Larumunde, Kadis Kesehatan dr. Erwin Schouten, Kaban Kesatuan Bangsa Politik dan Perlindungan Masyarakat Drs. B.V.J Lumingkewas, dan Camat Sinonsayang Manuel M. Salem S.Pd. (Wel)

Komentar