Di Hadapan Kapolres, Hidung Mantan Bupati Boltim Digigit Sampai Berdarah-darah

TERASKATA.COM, JAKARTA – Kasus penganiayaan dialami mantan Bupati Boltim Sehan Landjar dianiaya pengusaha tambang berinisial AK di hadapan Kapolres Kotamobagu, AKBP Irham Halid.

Penganiayaan terhadap bekas orang nomor satu di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), SUlawesi Utara itu terjadi di kediaman AK di Kelurahan Tumubui, Kota Kotamobagu pada Kamis (30/12/2021) dini hari sekitar pukul 12.30 WITA.

Akibat penganiayaan itu, Sehan Landjar bercucuran darah. Ia mengalami luka gigitan di bagian hidung.

Sehan Landjar terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Monompia untuk mendapatkan perawatan medis.

Sehan mengatakan sebelum kejadian, dia sempat meminta tolong kepada Kapolres Kotamobagu, AKBP Irham Halid agar didampingi saat melakukan pertemuan dengan AK.

Sebab, pembicaran pertemuan itu bakal berlangsung alot. Sehan merasa terancam.

Sehan mengatakan, permintaan perlindungan kepada Kapolres Irham disampaikan melalui WhatsApp (WA). Kapolres sempat menolak dengan alasan kurang sehat.

Setelah menunggu selama 1,5 jam, akhirnya Kapolres Irham menyambangi rumah AK.

Kehadiran Kapolres Irham justru tidak dapat menghindari kejadian penganiayaan yang menyebabkan ujung hidung Sehan putus.

Komentar