Sempat Tolak Vaksin, Pasien Covid-19 Ini Akhirnya Menyesal, Harus Cangkok Paru-paru

TERASKATA.COM – Seorang pasien Covid-19 di Amerika Serikat, Blake Bargatze kini hanya bisa menyesali sikapnya yang pernah menolak vaksin. Kini ia terpapar virus corona dan harus menjalani cangkok paru atau transplantasi paru-paru.

Blake Bargatze menyesal karena menolak saran ibunya untuk segera melakukan vaksinasi.

Ia baru sadar betapa pentingnya vaksinasi ketika dia dinyatakan positif Covid-19 dan harus menjalani operasi cangkok paru.

Blake berpesan “segeralah vaksinasi. Tidak akan sepadan dengan sakit yang akan anda dan keluarga rasakan”.

Blake terinfeksi Covid setelah menghadiri konser indoor di klub West Palm Beach Florida pada April 2021.

Ibu Blake, Cheryl Nuclo sudah memintanya melakukan vaksinasi beberapa hari sebelum dia pergi ke konser.

Namun Blake malah mengatakan kepada ibunya bahwa dia baru mau divaksin 10 tahun lagi.

Blake sakit setelah menghadiri konser. Ibunya tahu, Blake menderita Covid yang sangat berat.

“Gejala batuk, sesak, dan dalam 4 hari harus dipasang ventilator,” ucap Cheryl Nuclo.

Awalnya Blake dirawat di rumah sakit di Florida, lalu dipindah ke rumah sakit lain untuk dipasangi mesin ECMO.

ECMO adalah mesin yang memompa darah keluar dari tubuh untuk mengistirahatkan jatung dan paru untuk proses pemulihan.

Komentar