TERASKATA.com, PALOPO – Suasana di Kelurahan Temmalebba, Kecamatan Bara, Kota Palopo cukup mencekam dalam tiga hari terakhir.
Pasalnya, saban hari pemuda dari dua lorong bertetangga, tepatnya dekat RS Mujaisyah saling serang. Yaitu Lorong Manunggal dan Lorong Press Ban.
Mereka tawuran dengan saling lempar batu, bahkan ada yang menggunakan senjata rakitan dan busur.
Terbaru, pada Minggu (24/01/21) pukul 02.30 – 05.00 WITA setidaknya terjadi dua kali tawuran yang berlokasi tepatnya di Jalan Trans Sulawesi depan RS Mujaisyah Palopo.
Akibat tawuran tersebut, dua pemuda dilarikan ke RS Mujaisyah Kota Palopo akibat tertusuk anak panah dan peluru dari senjata rakitan.
Dua korban yakni Reza (18) pemuda dari Lorong Press ban terkena busur pada bahu sebelah kiri.
Sementara Ibrahim (20) bagian tumit sebelah kanannya tertancap busur dari senjata rakitan.
Saat ini, kedua korban masih dirawat di RS Mujaisyah Kota Palopo untuk mendapat perawatan intensif.
Komentar