Jadwal Piala Eropa Malam Ini: Penentuan Grup B dan C

TERASKATA.COM – Serunya pertandingan Euro 2020 masih berlanjut. Sesuai jadwal Piala Eropa malam ini atau tepatnya, Selasa (22/6/2021) dini hari WITA, ada laga penentuan Grup B dan C.

Diawali dengan dua pertandingan terakhir Grup C yang akan digelar bersamaan, pukul 00.00 WITA.

Ukraina akan menghadapi Austria di Arena Națională (Bucharest), Rumania.

Pada saat bersamaan Macedonia Utara menantang Belanda di Johan Cruijff Arena (Amsterdam).

Di Grup C ini, baru Belanda yang memastikan lolos ke babak 16 besar. Tim besutan Frank de Boer juga sudah pasti juara grup karena unggul head to head atas Ukraina dan Austria.

Macedonia sendiri masih bisa lolos ke 16 besar melalui jalur peringkat ketiga terbaik. Jika mampu mengalahkan Belanda, jumlah poin dan golnya akan diadu dengan peringkat ketiga dari grup lain.

Laga lebih seru tampaknya bentrok Ukraina vs Austria. Pemenang laga ini dipastikan jadi runner up Grup C. Jika imbang, Ukraina peringkat kedua karena jumlah golnya lebih banyak ketimbang Austria.

Dari Grup B, dua laga pamungkas akan dihelat pukul 03.00 Wita.

Rusia akan menghadapi Denmark di Parken Stadium (Copenhagen), sementara Finlandia menantang Belgia di Gazprom Arena (Saint Petersburg).

Belgia sudah pasti lolos. Tapi jika kalah dari Finlandia, maka status juara grup melayang.

Sementara Rusia akan mengamankan tiket 16 besar, minimal sebagai salah satu tim peringkat ketigaterbaik jika mengalahkan Denmark.

Seperti halnya Macedonia Utara, Denmark juga masih bisa lolos lewat jalur peringkat ketiga terbaik. Dengan catatan bisa menang besar atas Rusia.

Jadi jangan lewatkan serunya empat pertandingan pamungkas Grup B dan C Euro 2020 malam ini. (int)

Berikut jadwal Piala Eropa malam ini atau tepatnya Selasa (22/6/2021) dini hari WITA:

00:00 WITA – Grup C – Ukraina vs Austria – Mola TV
00:00 WITA – Grup C – Macedonia Utara vs Belanda – Mola TV & RCTI
03:00 WITA – Grup B – Rusia vs Denmark – Mola TV
03:00 WITA – Grup B – Finlandia vs Belgia – Mola TV & RCTI

Komentar