Efek Bom Bunuh Diri di Makassar: Potongan Tubuh Manusia Berserakan dan Kaca Pecah

TERASKATA.com, Makassar – Ledakan yang diduga bom bunuh diri yang terjadi di Gereja Katedral Makassar Pagi tadi memberikan efek yang luar biasa setelah kejadian.

Kadiv Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan mengatakan, setelah kejadian terdapat potongan tubuh manusia yang berserakan, namun belum diketahui pasti, apakah potongan tubuh manusia itu adalah pelaku atau masyarakat yang kebetulan berada di dekat lokasi kejadian.

“Ada potongan tubuh manusia. Kami belum tahu itu potongan tubuh dari pelaku atau masyakarat yang dekat di lokasi,”  ujar Kadiv Humas Polda Sulsel, Kombes Pol E Zulpan dilansir dari iNews, Minggu (28/03/21).

Dia menambahkan, selain potongan tubuh, di lokasi juga ditemukan pecahan kaca di dekat lokasi kejadian. 

Sementara terkait jenis ledakan, pihaknya belum dapat memberikan informasi. Ini karena ledakan masih dalam proses penyelidikan.

“Untuk jenis ledakan saya belum bisa menjelaskan. Apakah itu low atau high,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, ledakan diduga bom bunuh diri terjadi di depan Gereja Katedral Makassar, pada Minggu (28/03/21) 10.28 WITA.

Armin Hari, salah satu saksi di lokasi, saat diwawancarai membenarkan kejadian tersebut.

“Dentuman, jarak dari Katedral ke Kimia Farma ada satu kilometer, iya terdengar (besar),” ujarnya dikutip dari kompas TV saat saksi melintas dengan sepeda motor tak jauh dari lokasi.

Armin juga mengaku melihat pecahan kaca dari kendaraan di sekitar lokasi.

Komentar