TERASKATA.com, Palopo – Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), menyalurkan bantuan kuota internet mulai hari ini, Selasa (22/9/20).
Sesuai informasi yang dirilis website resmi kemendikbud, bantuan ini diberikan bagi siswa, mahasiswa, guru, dan dosen untuk menunjang pembelajaran jarak jauh ( PJJ) di masa pandemi Covid-19.
“Bantuan kuota data internet diberikan kepada siswa, mahasiswa, guru, serta dosen,” ungkap Sekretaris Jenderal Kemendikbud Ainun Na’im, dalam rilis di laman Kemendikbud.
Diketahui, bantuan ini juga diberikan untuk siswa, mahasiswa, guru, dan dosen, di kota Palopo.
Sesuai data yang dihimpun teraskata.com dari Dinas Pendidikan kota Palopo, jumlah penerima untuk siswa jenjang TK, sebanyak 3.500 orang, SD, sebanyak 17.450 siswa, dan tingkat SMP, sebanyak 10.600 siswa. Total keseluruhan, sebanyak 31.560 siswa.
Kepala Dinas kota Palopo, Asnita berharap bantuan ini bisa menunjang beban para siswa dan tenaga pengajar, selama menjalani proses PJJ.
“Harapan kami dan kita semua adalah tentu pemberian kouta internet gratis ini dapat membantu para siswa dalam melakukan pembelajaran jarak jauh. Ini merupakan tujuan pemerintah dalam membantu meringankan beban masyarakat khususnya dalam proses pendidikan di Palopo,” terang Kadisdik Asnita. Selasa (22/9/20).
Diketahui, besaran kuota data internet berbeda tiap jenjang maupun pendidik. Namun, dari juknis ini paket data yang diberikan dibagi atas Kuota umum.
Kuota umum dimaksud, adalah kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi.
Adapun rincian paket kuotanya, adalah Peserta didik PAUD dapat 20 GB per bulan Kuota umum, 5 GB Kuota belajar, 15 GB Peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah dapat 35 GB per bulan, Kuota umum, 5 GB Kuota belajar, 30 GB Pendidik PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah dapat 42 GB per bulan, Kuota umum, 5 GB Kuota belajar, 37 GB Mahasiswa dan dosen dapat 50 GB per bulan Kuota umum, 5 GB Kuota belajar, 45 GB.
Jadwal penyaluran bantuan untuk penyaluran kuota data internet dilakukan selama 4 bulan dari September sampai dengan Desember 2020 dengan jadwal sebagai berikut.
Bantuan kuota data internet untuk bulan pertama, Tahap I, 22-24 September 2020, Tahap II, 28-30 September 2020
Sementara bantuan kuota data internet untuk bulan kedua, Tahap I, 22-24 Oktober 2020, Tahap II, 28-30 Oktober 2020.
Dan bantuan kuota data internet untuk bulan ketiga dan keempat dikirim bersamaan, Tahap I, 22-24 November 2020, Tahap II, 28-30 November 2020.
Komentar